Jumat, 24 April 2009

Hidup adalah Perbuatan

Hidup adalah perbuatan

Judul diatas bukan latah terhadap iklan salah seorang politisi yang belakangan marak muncul di televisi, karena judul di atas benar-benar merefleksikan satu makna yang luar biasa dalamnya, tentang sinergi antara kehidupan dan perbuatan.

Sejak dilahirkan kedunia, setiap individu diciptakan unik, berbeda satu sama lainnya, masing-masing dengan ciri khasnya, tidak akan ada dua individu yang sama secara mutlak, walaupun saudara kembar yang paling mirip sekalipun, disinilah kita bisa melihat betapa MAHA LUAR BIASANYA Tuhan.

Setiap individu dianugerahi dengan bakat dan keunggulan alamihnya masing-masing, kita semua diciptakan untuk UNGGUL, tapi ini belumlah cukup, kehendak bebas manusia sebagai mahluk independen yang akan memberikan suatu sentuhan yang signifikan. Jadi dengan bekal bakat alamiah anugerah Tuhan, setiap indvidu perlu mengembangkannya, sehingga dirinya dapat berkinerja maksimal, inilah yang kita namakan sebagai keterampilan. BAKAT + KETERAMPILAN = maha karya.

Selain dua hal yg bersifat teknis di atas, kita juga perlu mengembangkan sesuatu yang lebih bersifat spiritual, ini yang kemudian akan menjadi panglima dalam diri kita, yang akan memastikan bahwa bakat + keterampilan yg kita miliki akan digunakan dijalan yang benar, ini yang kita definisikan sebagai karakter.

Kejujuran, keberanian, ketekunan,tanggung jawab, setia dan murah hati adalah bagian-bagian terpenting dari karakter yang baik, dan ini dikembangkan setelah kita mengasah diri dalam kehidupan dengan berbagai macam PERBUATAN, baik buruk, benar dan salah, keberhasilan dan kegagalan, akumulasi dari hal-hal tersebut + ketulusan nuranilah yang kemudian akan membentuk kita menjadi individu dengan karakter yang mulia.

Sederhananya, orientasi dan pemahaman kita akan makna dari segala perbuatan yg telah kita lakukanlah yang akan menentukan takdir dari kehidupan kita.

Semoga dapat Menginspirasi